"Membangun hipotesis yang mengandung kesalahan mendasar, sama saja dengan mengundang hasil yang berbahaya."
(Yukawa Manabu)
Ini kali pertama aku beli dan baca karya Keigo Higashino, akibat sliweran melulu di timeline twitter. Dan kebetulan Gramedia lagi ada promo opening olshop di Shopee. Dipilihlah Salvation of A Saint setelah melalui perenungan yang panjang.
Semua blurb novel sensei Keigo yang kulihat di Shopee itu menarik, jadi susah pilihnya!
BLURB
Seorang lelaki ditemukan tewas di rumahnya akibat kopi beracun. Istrinya memiliki motif kuat sebagai tersangka setelah dia dicampakkan oleh sang suami. Masalahnya, pada hari pembunuhan, wanita itu berada ribuan kilometer dari tempat kejadian.
Detektif Kusanagi dan Detektif Utsumi Kaoru yang menyelidiki kasus ini memiliki opini bertentangan soal siapa pelakunya. Namun, Utsumi merasa Kusanagi terlalu berempati terhadap istri korban dan itu membuat penilaiannya kabur.
Karena itu, Utsumi meminta Profesor Manabu Yukawa untuk membantu kepolisian, sekaligus meluruskan logika Kusanagi. Tapi bahkan ilmuwan genius yang dijuluki Detektif Galileo itu kebingungan. Tidak mungkin seseorang memasukkan racun ke kopi dari jarak jauh, bukan?
Disinilah kecerdasan sang Profesor diuji. Dia harus menguak trik bagaimana racun itu muncul pada waktu yang tepat, di tempat yang sempurna, dan yang terpenting, tidak salah sasaran.
REVIEW
Aku cuma bisa bilang, novel ini BRILIAN!
Aku hanya butuh waktu sehari untuk menuntaskan Salvation of A Saint.
Bukan karena tipis, tapi sensei Keigo begitu lihai memainkan kata demi kata hingga aku tidak bisa beranjak sebelum misterinya terpecahkan.
Sumpah!
Tata kalimatnya efektif dan tidak bertele-tele khas genre misteri. Tapi menariknya nggak akan membuatmu ngos-ngosan seperti sedang lari cepat karena mudah dipahami.
Seperti seseorang yang begitu ahli dalam suatu bidang hingga mampu menjelaskan hal sulit pada orang awam dengan permisalan gampang nan simpel.
Lapisan-lapisan misterinya juga disusun dengan sabar tapi cermat. Satu persatu trik-trik pembunuhan dibahas, diselesaikan, lantas dengan anggun beralih ke trik lainnya. Sangat adiktif!
Hingga kemudian aku sampai di akhir halaman dan dibuat terpesona dengan betapa briliannya sensei Keigo menciptakan panggung sempurna di novelnya.
Speechless.
Aku bahkan masih ingat perasaan meletup-meletup itu saat menamatkan Salvation of Saint beberapa hari lalu.
Very highly recommended!
BOOK'S CORNER
Judul Buku: Salvation of A Saint
Penulis: Keigo Higashino
Penerjemah: Faira Ammadea
Tahun Terbit: 2021
Cetakan: Pertama
Penerbit: GPU
Jumlah halaman: 352
Where to get: Shopee Gramedia Pustaka Utama
Zey's Review: 5/5
Komentar
Posting Komentar
Komentar anda akan ditampilkan setelah ditinjau